Go to full page →

BAHASA ASING GI 114

Banjak diantara kita, jang boleh lekas menggoenakan dirinja mengabarkan kebenaran itoe kepada bangsa-bangsa lain, tetapi dia orang tidak tahoe bahasa asing itoe. Dalam geredja jang doeloe bahwa pengerdja-pengerdja indjil soedah dianoegerahkan dengan satoe pengetahoean atas bahasa-bahasa orang asing soepaja dia orang boleh mengabarkan rahasia kekajaannja al-Maseh. Dan kalau Allah soedah menolong hamba-hambanja doeloe dengan begitoe, tentoelah rahmatnja soeka hinggap atas oesaha-oesaha kita boeat menjediakan dan melengkapkan anak boemipoetera itoe soepaja dia orang membawa kabar selamat itoe kepada bangsanja. Kalau sadja orang-orang jang masoek negeri asing itoe menggoenakan segala talenta jang dekat sama dia orang, tentoe sadja sekarang ada lebih banjak pengerdja kita ditempat-tempat jang demikian. GI 114.2

Barangkali dalam beberapa tempat terpaksa pemoeda-pemoeda itoe akan beladjar bahasa asing. Hal ini boleh diperboeat dengan lekas oleh bertjampoer gaoel dengan orang banjak; tambahannja, tiap-tiap hari dia orang boleh menggoenakan beberapa djam beladjar bahasa itoe. Baiklah diingat bahwa hal ini adalah satoe langkah jang perloe akan mendidik dan menjediakan pengerdja-pengerdja dari anak negeri itoe dalam ladang Toehan. Pengerdja-pengerdja jang diadjak kedalam pekerdjaan itoe haroeslah orangorang boemipoetera jang bitjara dalam bahasa orang banjak itoe. GI 115.1

Bagai seorang jang setengah oemoer adalah beladjar satoe bahasa asing itoe pekerdjaan soekar; dan meskipoen dia beroesaha banjak, boleh bilang bahwa akan pertjakapannja dalam bahasa itoe hanja djaoeh dari pada sempoerna. Dan poela, kita tidak merasa bebas akan melepaskan pengerdja-pengerdja jang toea dan setengah oe- moer dari pada geredja diroemah, serta mengirimkan dia orang kepada tempat-tempat jang djaoeh dan soesah. Dia orang akan bertemoe dengan segala kesoekaran disana, dan oesahanja nanti mendjadi koerang berfaedah djoega. Orang-orang jang dikirimkan begitoe akan meninggalkan tempat-tempat jang tidak boleh diisi oleh pengerdja-pengerdja jang tidak paham. GI 115.2