Juruselamat sedang membungkuk atas tebusan darahNya, serta berkata dengan lemah lembut dan kasihan yang tiada terkatakan, “Maukah engkau menjadi baik?” Dia titahkan supaya engkau bangkit berdiri dalam kesehatan dan sentosa. Jangan tunggu merasa bahwa engkau sudah disembuhkan. Percayalah akan perkataan Juruselamat. Taruhkanlah kehendakmu pada pihak Kristus. Berkehendaklah berbakti kepadaNya, dan dengan bertindak atas sabdaNya engkau akan mendapat kekuatan. Apa saja adat kebiasaan yang jahat, barang apa saja keinginan besar melatui penurutan kepadanya sudah mengikat jiwa maupun tubuh, Kristus sanggup dan ingin hendak melepaskan. Dia akan memberikan hidup kepada jiwa yang “mati dalam dosa”. Dia akan melepaskan orang tawanan yang diikat oleh kelemahan dan kemalangan serta rantai dosa.— Ministry of Healing, hal. 84, 85. AML 110.1