Go to full page →

Bagian XIII - Kesucian Sumpah-Sumpah Dan Janji-Janji NP 161

59. — Janji-Janji Kepada Allah Mengikat NP 163

Allah bekerja melalui manusia; dan barang siapa yang akan membangunkan angan-angan hati manusia, mendorong mereka untuk melakukan pekerjaan yang baik, dan suatu perhatian yang benar di dalam kemajuan pekerjaan kebenaran, bukan dia sendiri yang melakukan itu, tetapi Roh Allah yang bekerja di dalam dia. NP 163.1

Janji-janji yang dibuat dalam keadaan ini sifatnya suci, karena itu adalah buah pekerjaan Roh Allah. Apabila janji-janji ini digenapi sorga menerima persembahan itu, dan pekerja-pekerja yang dermawan ini, diberi kredit sebanyak harta yang ditabung di dalam bank sorga. Dengan demi-kian mereka sedang meletakkan suatu dasar yang baik untuk menghadapi waktu yang akan datang, agar mereka boleh berpegang pada hidup kekal. ... NP 163.2

Allah menghendaki agar anggota-anggota gerejaNya memikirkan akan tanggung jawab mereka kepadaNya yang mengikat sama seperti hutang mereka kepada pedagang atau pedagang di pasar. . . . 4T 473-476 NP 163.3