Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents
Amanat Kepada Orang Muda Lengkap - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    Jangan Bersandar Atas Perasaan

    Kadang-kadang ada perasaan yang tertanam dalam hati bahwa kita tidak pantas, akan mendatangkan kegentaran dalam seluruh jiwa; akan tetapi bukanlah ini jadi bukti bahwa Allah telah berubah terhadap kita, ataupun kita terhadap Allah. Tiada usaha yang dapat diadakan untuk meningkatkan pikiran sampai kepada satu tingkat keharusan. Boleh jadi kita tidak merasakan hari ini damai dan kesukaan yang kita rasai kemarin; tetapi dengan adanya kepercayaan itu kita haruslah memegang tangan Kristus, dan percaya kepadaNya dengan sepenuh Hati baik di dalam gelap seperti di dalam terang juga.AML 102.4

    Boleh jadi setan berbisik, “Engkau seorang berdosa yang terlalu besar buat diselamatkan oleh Kristus.” Sementara engkau mengaku bahwa sesungguhnya engkau berlumuran dengan dosa serta tidak layak, engkau boleh menghadapi penggoda itu dengan seruan, “Oleh kuasa yang memperdamaikan, saya mengaku Kristus sebagai Juruselamatku. Saya tidak berpaut kepada jasaku sendiri, melainkan pada darah Yesus yang menyucikan daku. Pada saat ini saya menggantungkan jiwaku yang tak berdaya itu pada Kristus.” Hidup seorang Kristen mestilah satu kehidupan yang tetap hidup. Satu harap yang tiada menyerah, persandaran yang teguh pada Yesus Kristus, kelak mendatangkan perdamaian dan sentosa kepada jiwa.AML 102.5

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents