Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents
Amanat Kepada Orang Muda Lengkap - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    Kehendak Allah dan Kemauan Hati Manusia Disatukan

    Bicaralah hal percaya. Tinggallah selalu pada pihak Tuhan Allah. Jangan menginjak daerah musuh, maka Tuhan akan menjadi Penolongmu. Dia akan melakukan bagimu sesuatu yang tidak mungkin dilakukan olehmu bagi dirimu sendiri. Hasilnya yaitu engkau kelak akan menjadi seperti “pohon araz di atas Libanon”, Hidupmu akan menjadi mulia, dan pekerjaanmu akan dilakukan dalam Allah. Di dalammu akan ada kuasa, kerajinan, dan kesederhanaan yang menjadikan engkau satu perkakas yang diasah dalam tangan Tuhan Allah.AML 139.1

    Engkau perlu minum setiap hari dari pancaran kebenaran, supaya engkau dapat mengetahui rahasia kesenangan dan kesukaan dalam Tuhan. Tetapi engkau mesti ingat bahwa kemauan hatimu itulah pancaran segala perbuatanmu. Kemauan hati ini, yang merupakan satu faktor yang begitu penting dalam tabiat manusia, sudah diserahkan kepada setan pada waktu manusia jatuh dalam dosa; dan sejak waktu itu dia sudah bekerja dalam manusia baik berkehendak baik menyampaikan dia sekedar kehendaknya, tetapi kepada kebinasaan dan kesengsaraan manusia.AML 139.2

    Akan tetapi korban Allah yang tak terduga dalam memberikan AnakNya yang kekasih, supaya menjadi korban bagi dosa, membolehkan Dia berkata, dengan tidak melanggar sesuatu azas dari pemerintahanNya, “Serahkanlah dirimu kepadaKu, dan berikanlah kemauan hatimu itu kepadaKu; ambillah dia dari pemerintahan setan dan Aku akan memiliki dia; kemudian Aku dapat bekerja dalam kamu, baik niat, baik menyampaikan dia sekedar kehendak hatiKu.” Apabila Dia berikan kepadamu pikiran yang seperti Kristus, maka kemauan hatimu pun akan menjadi sama seperti kehendakNya, dan tabiatmu diubahkan menjadi serupa dengan tabiat Kristus. Adakah maksud hatimu hendak melakukan kehendak Allah? Inginkah engkau menurut Kitab Suci? “Kalau barang seorang mau mengikut Aku, hendaklah ia menyangkal dirinya dan mengangkat palangnya lalu mengikut Aku.”AML 139.3

    Tidaklah ada penurutan kepada Kristus kecuali engkau menolak memuaskan kehendak hati dan mengambil ketetapan hati hendak menurut Tuhan Allah. Bukanlah perasaanmu, gerakan hatimu, yang menjadikan engkau anak Allah, melainkan hal dilakukannya kehendak Allah. Satu hidup kebajikan ada di hadapanmu, kemauan hatimu menjadi kehendak Tuhan Allah. Maka engkau dapat berdiri dengan gagah perkasa yang Tuhan Allah berikan kepadamu sebagai satu teladan dari segala perbuatan yang baik. Lantas engkau akan menolong dalam pemeliharaan peraturan tata- tertib ganti membantu hendak merubuhkan dia. Dan engkau membantu memeliharakan peraturan, ganti menghinakan dia, dan menghasut kehidupan yang tidak karuan oleh segala perbuatan hidupmu.AML 139.4

    Saya berkata kepadamu demi takut akan Allah, saya mengetahui jadi apa engkau kelak, kalau kiranya kemauan hatimu ditempatkan pada pihak Allah. “Karena kami ini khalil Allah dalam pekerjaan itu.” Engkau dapat melakukan pekerjaanmu bagi segala zaman dan selama-lamanya dengan demikian rupa sehingga dia dapat lulus dalam ujian pada hari pehukuman. Maukah engkau mencoba? Maukah engkau memutar haluan sekarang? Engkaulah tujuan dari kasih dan doa Kristus. Maukah engkau menyerahkan diri sekarang kepada Allah, dan membantu semua orang yang ditempatkan sebagai penjaga untuk memeliharakan kepentingan pekerjaanNya, ganti menyusahkan dan menawarkan hati mereka itu? —Testimonies for the Church, Jilid 5, hal. 513-516.AML 139.5

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents