Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents
Amanat Kepada Orang Muda Lengkap - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    PASAL 104 - HEMAT DALAM PAKAIAN

    Umat Allah harus hemat dalam mengeluarkan uangnya, supaya mereka mempunyai sesuatu untuk dipersembahkan kepada Tuhan, dengan berkata, “Adapun kami mempersembahkan ini, yaitu dari pada tanganMu juga asalnya.” Begitulah mereka harus mempersembahkan kepada Tuhan, persembahan pengucapan syukur karena berkat-berkat yang sudah diterima dari padaNya. Begitulah juga mereka harus menyimpan bagi dirinya harta di sisi takhta Allah.AML 293.1

    Orang-orang dunia membelanjakan sebagian besar uangnya untuk pakaian, yang sebenarnya perlu dipakai untuk memberi makanan dan pakaian kepada mereka yang sengsara karena lapar dan dingin. Banyak orang, bagi siapa Kristus sudah menyerahkan jiwaNya, hampir-hampir tidak cukup pakaian yang paling murah sekalipun, dan yang paling biasa, sementara orang-orang lain membelanjakan beribu-ribu dolar dalam usaha memuaskan hawa-nafsunya yang tidak pernah habis-habis terhadap mode.AML 293.2

    Tuhan sudah memerintahkan kepada umatNya supaya keluar dari dalam dunia, dan mengasingkan dirinya. Pakaian yang indah-indah dan mahal tidak selayaknya bagi mereka yang percaya bahwa kita hidup dalam zaman di mana pintu kasihan hampir ditutup. “Sebab itu”, kata Rasul Paul, “kehendakku segala orang laki-laki itu meminta doa pada barang di mana tempat dengan menadahkan tangan yang suci dan dengan tiada marah atau perbantahan. Demikian pun hendaklah segala orang perempuan menghiasi dirinya dengan menaruh sopan dan malu; bukan dengan menyelampit rambutnya atau dengan berpakaikan emas atau mutiara atau pakaian yang indah-indah, melainkan dengan kebajikan, seperti wajib atas perempuan, yang mengaku dirinya ber-ibadat.”AML 293.3

    Meski di antara orang-orang yang mengaku anak-anak Allah pun, terdapat juga mereka yang membelanjakan uangnya untuk pakaian yang lebih dari yang perlu. Kita harus berpakaian dengan necis dan manis, tetapi, hai saudaraku, jikalau engkau membeli dan membuat pakaian bagi dirimu dan bagi anak-anakmu, pikirlah tentang pekerjaan dalam ladang Tuhan yang masih menunggu akan dikerjakan.AML 293.4

    Memang perlu juga membeli barang yang baik, dan dijahit dengan berhati-hati. Ini hemat namanya. Tetapi pakaian yang dibubuhi dengan perhiasan-perhiasan yang indah-indah tidak perlu, lalu menurutkan nafsu dalam perkara itu, berarti membelanjakan untuk memuaskan hawa nafsu uang yang sepatutnya dipakai untuk pekerjaan Allah.AML 293.5

    Bukanlah pakaianmu yang membuat engkau indah di pemandangan Tuhan. Adalah perhiasan yang di dalam, segala karunia Roh, perkataan yang manis, pertimbangan yang baik terhadap orang lain, yang dipandang indah oleh Allah. Buatlah pakaian dengan tidak usah memakai perhiasan yang tidak perlu, dan simpanlah uang itu bagi kemajuan pekerjaan Allah.AML 294.1

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents