Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents
Membina Keluarga Bahagia - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    Kepada Keluarga yang Hidup di Luar Batas Kemampuan Keuangan

    Engkau harus hati-hati supaya pengeluaranmu tidak melebihi besarnya pendapatanmu. Kurangilah keperluanmu.MKB 357.6

    Sangat disesalkan bahwa istrimu sama dengan engkau dalam hal perbelanjaan ini, sehingga ia tidak dapat menjadi pembantu bagimu dalam hal ini dengan jalan mengawasi pengeluaran kecil guna menghindari kesulitan yang lebih besar. Pengeluaran yang tidak perlu terus mengalir dalam pengaturan keuangan keluargamu. Istrimu suka melihat pakaian yang digunakan anak-anaknya yang harganya di luar kemampuan keuangan untuk membelinya, dan karena ini maka berkembanglah dalam diri anak-anak itu kegemaran dan kebiasaan yang menjadikan mereka takabur dan sombong. Sekiranya engkau belajar menghemat dan melihat bahaya yang sedang mengancam dirimu dan anak-anakmu, demikian juga pekerjaan Allah karena pemborosan uang ini, niscaya engkau akan mendapat pengalaman yang mutlak perlu bagi kesempurnaan tabiat Kenasranianmu. Sebelum engkau mendapat pengalaman yang demikian, niscaya anak-anakmu seumur hidupnya kelak mewarisi pendidikan yang salah.MKB 357.7

    Saya tidak mau mempengaruhi engkau agar menimbun harta, engkau akan menghadapi kesukaran dengan perbuatan itu, tetapi saya ingin menasihati kamu berdua agar membelanjakan uangmu dengan hati-hati dan biarlah contoh itu dilakukan setiap hari menjadi pelajaran bagi anakanakmu. Mereka perlu dididik dengan petunjuk dan contoh. 12Utter 23, 1888MKB 358.1

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents